Widget HTML #1

SOP ROM Aktif dan Pasif

Banyak faktor yang mempengaruhi aktivitas pasien seperti gangguan saraf, fungsi sistem muscular, hambatan mobilitas, kelemahan dan keletihan oleh penyakit tertentu dan lain-lain. Perawat harus dengan tempat membantu latihan aktivitas baik aktif maupun pasif dan melatih berjalan dengan aman sebelum pasien bisa mampu melakukan aktivitas secara mandiri.

Sebelum melakukan semua tindakan latihan range of movement (ROM) dan latihan jalan, perawat harus melakukan persiapan termasuk mengkaji kekuatan otot, sendi, adanya paralisis, tingkat kesadaran, tingkat kenyamanan, dan kemampuan untuk mengikuti instruksi.

Perawat harus juga menyiapkan alat sesuai kondisi pasien pada waktu latihan jalan seperti tongkat atau kruk dan lain-lain. Karena banyak klien dipulangkan ke rumah masih perlu belum mampu melakukan aktifitas dan masih perlu asuhan berkelanjutan, maka perlu bagi perawat mengajarkan kepada anggota keluarga klien bagaimana melatih ROM dan berjalan pada pasien dengan aman dan tepat sehingga tidak menimbulkan cedera pada pasien.


Prinsip Dasar Latihan ROM 

Range of movement (ROM) adalah suatu kegiatan yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan aktivitas. ROM dapat dilakukan secara aktif atau pasif.
  • ROM Aktif jika pasien dapat melakukan secara mandiri, atau aktif dengan dengan bantuan jika pasien melakukan sendiri , tetapi perlu bantuan orang lain
  • ROM Pasif jika latihan dijalankan oleh seseorang.

Pasien dengan bed rest lama akan beresiko terjadi penurunan pergerakan sendi dan massa otot. Latihan ROM memperbaiki mobilitas ekstermitas, mencegah kontraktur/atropi dan memberikan kenyamanan.

Standar Operasional Prosedur (SOP) ROM Aktif dan Pasif

Pengertian Range of movement (ROM)
ROM merupakan latihan gerak sendi yang dilakukan oleh perawat kepada pasien.

Indikasi ROM
Pasien yang bedrest lama dan beresiko untuk terjadi kontraktur persendian .

Tujuan ROM
Memperbaiki tingkat mobilitas fungsional ekstremitas klien, mencegah kontraktur dan pengecilan
otot dan tendon, serta meningkatkan sirkulasi darah pada ekstremitas, menurunkan komplikasi
vaskular imobilisasi dan meningkatkan kenyamanan klien

Persiapan Tempat dan Alat
  1. Tempat tidur
  2. Bantal
  3. Balok drop food
  4. Hanskoon

Persiapan Pasien
  1. Menjelaskan tujuan pelaksanaan
  2. Mengatur posisi lateral lurus (terlentang biasa)

Persiapan Lingkungan
  1. Menutup pintu dan jendela
  2. Memasang tabir dan tirai

Pelaksanaan ROM Aktif dan Pasif
  1. Leher
    • Letakkan tangan kiri perawat di bawah kepala pasien dan tangan kanan pada pipi/wajah pasien.
    • Lakukan gerakan:
      • Rotasi: tundukkan kepala, putar ke kiri dan ke kanan.
      • Fleksi dan ekstensi: gerakkan kepala menyentuh dada kemudian kepala sedikit ditengadahkkan.
      • Fleksi lateral: gerakkan kepala ke samping kanan dan kiri hingga telinga dan bahu hampir bersentuhan.
    • Observasi perubahan yang terjadi.
  2. Bahu
    • Fleksi/Ekstensi
      • Letakkan satu tangan perawat di atas siku pasien dan pegang tangan pasien dengan tangan lainnya.
      • Angkat lengan pasien pada posisi awal.
      • Lakukan gerakan mendekati tubuh.
      • Lakukan observasi perubahan yang terjadi. Misalnya: rentang gerak bahu dan kekakuan.
    • Abduksi dan Adduksi
      • Letakkan satu tangan perawat di atas siku pasien dan pegang tangan pasien dengan tangan lainnya.
      • Gerakkan lengan pasien menjauh dari tubuhnya ke arah perawat (ke arah samping).
      • Kembalikan ke posisi semula.
      • Catat perubahan yang terjadi. Misal: rentang gerak bahu, adanya kekakuan, dan adanya nyeri.
    • Rotasi Bahu
      • Atur posisi lengan pasien menjauhi dari tubuh (ke samping) dengan siku menekuk.
      • Letakkan satu tangan perawat di lengan atas dekat siku pasien dan pegang tangan pasien dengan tangan lainnya.
      • Lakukan rotasi bahu dengan lengan ke bawah sampai menyentuh tempat tidur.
      • Kembalikan lengan ke posisi awal.
      • Gerakkan lengan bawah ke belakang sampai menyentuh tempat tidur, telapak tangan menghadap ke atas.
      • Kembalikan ke posisi awal.
      • Catat perubahan yang terjadi. Misal, rentang gerak bahu, adanya kekakuan, dan adanya nyeri.
  3. Siku
    • Fleksi dan Ekstensi
      • Atur posisi lengan pasien dengan menjauhi sisi tubuh dan telapak mengarah ke tubuh pasien.
      • Letakkan tangan perawat di atas siku pasien dan pegang tangan pasien dengan tangan lainnya
      • Tekuk siku pasien sehingga tangan pasien mendekat ke bahu.
      • Lakukan dan kembalikan ke posisi sebelumnya.
      • Lakukan observasi terhadap perubahan yang terjadi. Misalnya, rentang gerak pada siku, kekakuan sendi, dan adanya nyeri.
  4. Lengan bawah
    • Pronasi dan Supinasi
      • Atur posisi lengan pasien dengan siku menekuk/lurus.
      • Letakkan satu tangan perawat pada pergelangan tangan pasien dan pegang tangan pasien dengan tangan lainnya.
      • Putar lengan bawah pasien ke arah kanan atau kiri.
      • Kembalikan ke posisi awal sebelum dilakukan pronasi dan supinasi.
      • Lakukan observasi terhadap perubahan yang terjadi. Misal, rentang gerak lengan bawah dan kekakuan.
  5. Pergelangan tangan
    • Fleksi dan Ekstensi
      • Atur posisi lengan pasien dengan menjauhi sisi tubuh dan siku menekuk.
      • Pegang tangan pasien dengan satu tangan dan tangan yang lain memegang pergelangan tangan pasien.
      • Tekuk tangan pasien ke depan sejauh mungkin.
      • Lakukan observasi terhadap perubahan yang terjadi. Misalnya, rentang gerak pergelangan dan kekakuan sendi.
  6. Jari-jari
    • Fleksi dan Ekstensi
      • Pegang jari-jari tangan pasien dengan satu tangan sementara tangan lain memegang pergelangan.
      • Bengkokkan (tekuk/fleksikan) jari-jari ke bawah.
      • Luruskan jari-jari (ekstensikan) kemudian dorong ke belakang (hiperekstensikan).
      • Gerakkan kesamping kiri kanan (Abduksi-adduksikan).
      • Kembalikan ke posisi awal.
      • Catat perubahan yang terjadi. Misal, rentang gerak, dan adanya kekakuan sendi.
  7. Paha
    • Rotasi
      • Letakkan satu tangan perawat pada pergelangan kaki pasien dan satu tangan yang lain di atas lutut pasien.
      • Putar kaki ke arah pasien.
      • Putar kaki ke arah pelaksana.
      • Kembalikan ke posisi semula.
      • Observasi perubahan yang terjadi.
    • Abduksi dan Adduksi
      • Letakkan satu tangan perawat di bawah lutut pasien dan satu tangan pada tumit.
      • Angkat kaki pasien kurang lebih 8 cm dari tempat tidur dan pertahankan posisi tetap lurus. Gerakan kaki menjauhi badan pasien atau ke samping ke arah perawat.
      • Gerakkan kaki mendekati dan menjauhi badan pasien.
      • Kembalikan ke posisi semula.
      • Cuci tangan setelah prosedur dilakukan.
      • Observasi perubahan yang terjadi. Misal, rentang gerak dan adanya kekakuan sendi.
  8. Lutut
    • Fleksi dan Ekstensi
      • Letakkan satu tangan di bawah lutut pasien dan pegang tumit pasien dengan tangan yang lain.
      • Angkat kaki, tekuk pada lutut dan pangkal paha.
      • Lanjutkan menekuk lutut ke arah dada pasien sejauh mungkin dan semampu pasien.
      • Turunkan dan luruskan lutut dengan tetap mengangkat kaki ke atas.
      • Kembalikan ke posisi semula.
      • Cuci tangan setelah prosedur dilakukan
      • Observasi perubahan yang terjadi. Missal, rentang gerak dan adanya kekakuan sendi.
  9. Pergelangan kaki
    • Fleksi dan Ekstensi
      • Letakkan satu tangan pada telapak kaki pasien dan satu tangan yang lain di atas pergelangan kaki, jaga kaki lurus dan rileks.
      • Tekuk pergelangan kaki, arahkan jari-jari kaki ke arah dada atau ke bagian atas tubuh pasien.
      • Kembalikan ke posisi awal.
      • Tekuk pergelangan kaki menjauhi dada pasien. Jari dan telapak kaki diarahkan ke bawah.
      • Observasi perubahan yang terjadi. Misal, rentang gerak dan kekakuan.
    • Infersi dan Efersi
      • Pegang separuh bagian atas kaki pasien dengan tangan kita (pelaksana) dan pegang pergelangan kaki pasien dengan tangan satunya.
      • Putar kaki dengan arah ke dalam sehingga telapak kaki menghadap ke kaki lainnya.
      • Kembalikan ke posisi semula.
      • Putar kaki keluar sehingga bagian telapak kaki menjauhi kaki yang lain.
      • Kembalikan ke posisi awal
      • Observasi perubahan yang terjadi. Misal, rentang gerak, dan adanya kekakuan sendi.
  10. Jari-jari
    • Fleksi dan Ekstensi Jari-jari
      • Pegang jari-jari kaki pasien dengan satu tangan sementara tangan lain memegang kaki.
      • Bengkokkan (tekuk) jari-jari kaki ke bawah.
      • Luruskan jari-jari kemudian dorong ke belakang.
      • Gerakan ke samping kiri kanan (Abduksi-adduksikan).
      • Kembalikan ke posisi awal.
      • Observasi perubahan yang terjadi. Misal, rentang gerak, dan adanya kekakuan sendi.
      • Cuci tangan setelah prosedur dilakukan.
      • Catat perubahan yang terjadi. Misal: rentang gerak, dan adanya kekakuan sendi.

Sikap Selama Pelaksanaan ROM
  1. Menunjukkan sikap sopan dan ramah
  2. Menjamin Privacy pasien
  3. Bekerja dengan teliti
  4. Memperhatikan body mechanism.

Evaluasi ROM
  1. Tidak terjadi cedera
  2. Tanyakan keadaan dan kenyamanan pasien setelah tindakan
  3. Peningkatan rentang gerak sendi.